Kota Malang – MIN 1. Kompetisi Sains Madrasah (KSM) merupakan kegiatan yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama (Kemenag) sebagai wahana membangun ghirah berkompetisi sains di kalangan siswa madrasah. Kegiatan KSM tingkat kota yang diselenggarakan 8 Juli lalu tiga siswa perwakilan dari MIN 1 Kota malang berhasil meraih tiga juara.
Ketiga juara tersebut yaitu: Alfiras Faiq Ananta peraih juara dua IPA Terintegrasi, Gasavania Aurum peraih juara tiga Matematika Terintegrasi, dan Muhammad Azam Arif Rahman Hakim peraih juara empat Matematika Terintegrasi. Sebelumnya mereka harus bersaing dengan siswa lain dari madrasah ibtidaiyah se Kota Malang dan dari SD Islam Sabilillah Malang serta SD Unggulan Al-Ya’lu.
Selanjutnya mereka akan mewakili Kota Malang untuk mengikuti KSM tingkat Provinsi yang akan diselenggarakan pada tahap berikutnya. Kepala Madrasah, Siti Aisah menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada pembina yang telah menghantarkan siswa menjadi juara. Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada orang tua dan semua keluarga besar MIN 1 yang mendoakan mereka.
Lebih lanjut Siti Aisah menyampaikan harapannya, “Mudah mudahan anak-anak kita ini yang menjadi duta Kota Malang dalam KSM tingkat provinsi mampu menjadi juara hingga tingkat nasional.” (humas)