MIN 1 Kota Malang telah memasuki usia yang ke-39 pada tanggal 09 September 2017 dengan disemarakkan dengan beberapa kegiatan. Kegiatan untuk menyemarakkan milad MIN 1 Kota Malang yaitu tebar balon, kunjungan panti asuhan, famely ghatering, dan tasyakuran. Semua siswa mengikuti kegiatan tebar balon beserta bapak/ibu POS seluruh kelas. Bapak Kepala Madrasah menyampaikan bahwa usia MIN 1 Kota Malang sudah mulai matang dan harus dibarengi dengan peningkatan kualitas pelayanan kepada siswa. Selain itu, Bapak Kepala Madrasah mengajak seluruh keluarga MIN 1 Kota Malang untuk selalu menebarkan kebaikan untuk menjadikan madrasah yang lebih baik. Pada kegiatan tebar balon ini diumumkan juga siswa peraih medali emas dan perak pada ajang KSM Tingkat Nasional. Jeihan Shawmy Prasetya (11) meraih medali emas kategori matematika dengan mendapatkan dana prestasi dari komite MIN 1 Kota Malang sebesar Rp1.200.000,- dan Falisha Naura Putri (12) meraih medali perak kategori sains mendapatkan dana prestasi sebesar Rp1.000.000,-. Prestasi ini merupakan kado terindah bagi MIN 1 Kota Malang yang sedang merayakan hari ulang tahunnya.
Semarak HUT MIN 1 Kota Malang dilanjutkan dengan kegiatan family Ghatering yang diikuti oleh pengurus POS seluruh kelas dengan berbagai perlombaan yang melibatkan orang tua dan anak. Kegiatan dilanjutkan dengan kunjungan ke panti asuhan dengan pengurus POS, perwakilan siswa, serta bapak/ibu guru MIN 1 Kota Malang. Ada beberapa tujuan panti asuhan yang dikunjungi oleh MIN 1 Kota Malang. MIN 1 Kota Malang memberikan santunan untuk panti asuhan yang dikunjunginya. (ris)
Semarak HUT MIN 1 Kota Malang diakhiri dengan kegiatan jalan sehat yang diikuti oleh siswa, wali murid, komite madrasah, serta masyarakat sekitar mulai pukul 06.00 WIB. Jalan sehat ini juga dihadiri oleh Kepala Kemenag Kota Malang beserta jajarannya. Kegiatan ini dilakukan untuk meningkatkan tali silaturahmi diantara komponen masyarakat yang ada di MIN 1 Kota Malang. Antusiasme peserta jalan sehat sangat tinggi dengan kupon yang beredar sebanyak 6000 lembar. Hadiah jalan sehat yang disediakan oleh panitia antara lain sepeda motor, voucher diskon umroh, kulkas, televisi, laptop, smartphone, dan lain-lain. Semoga dengan semarak HUT MIN 1 Kota Malang menjadikan madrasah yang unggul.